Agus AN: Saya Bekerja untuk Rakyat dan Melayani Rakyat

HARIANSULSEL.COM, Wajo – Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor 2, Agus Arifin Nu’mang, dalam kampanye dialogisnya, menyambangi sejumlah lokasi di Kabupaten Wajo, bertemu dan komunikasi dengan simpatisan, pendukung, dan tokoh masyarakat setempat, termasuk di Paria, Kecamatan Majauleng, Kamis (10/5)
Dalam dialognya, Agus Arifin Nu’mang mengatakan pemimpin sebenarnya adalah rakyat. “Saya bekerja untuk rakyat, dan melayani rakyat,” katanya.
Karenanya, Agus mengatakan, dirinya bersama Tanribali Lamo, ia membuat progran dan visi misi, untuk bisa mensejahterakan rakyat.
“Itu semua kami tuangkan dalam program fokus tuntas. Dimulai di bidang pendidikan, dengan membangun dan menjadikan sekolah unggulan gratis yang bisa menbangun lapangan kerja sendiri, sehingga tidak ada lagi penggangguran,” urai Agus.
Ia juga menekankan, agar putra-putir terbaik Sulawesi Selatan, usai mengenyam pendidikan di sekolah kejuruan, mampu menguasai teknologi. “Kita bangun karakter, kita beri ilmu wirausaha, dan kita berikan modal usaha. Sumber daya alam di Sulsel ini luar biasa,” tegas Agus.
Agus pun mencontohkan di Wajo itu terkenal dengan Gas dan sumber daya lainnya. “Tentu jika Agus-Tanribali jadi pemimpin, akan kita explore, agar lebih memberi kemakmuran bagi rakya Sulsel dan warga sekitar khusunya,” contonya.
Sebelum mengakhiri kampanye dialogisnya, Agus mengaku sangat senang dengan antusiasme dan kontribusi warga Wajo dalam pembangunan Sulsel. “Sehingga tidak boleh disia-siakan,” pungkas Agus Arifin Nu’mang. (*)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *